Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP dengan Cepat dan Mudah

Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP dengan Cepat dan Mudah - Youtube merupakan sebuah situs web berbagi video, youtube memungkinkan penggunanya untuk mengunggah, menonton dan berbagi video. Di jaman sekarang ini hampir semua orang pasti mengenal apa itu Youtube, dari mulai anak kecil hingga orang tua pasti mengetahuinya. Bahkan sekarang ini youtube menjadi salah satu media hiburan yang sangat digemari hampir mengalahkan TV.

Saat ini Youtube sedang dalam masa kejayaannya, dimana seiap orang dapat mencari berbagai video, baik itu hiburan, berita ataupun edukasi, semuanya dapat di akses melalui youtube. Dengan munculnya orang-orang yang terkenal melalui Youtube, membuat banyak orang berlomba-lomba untuk menjadi creator (pembuat video) di youtube, dan menghasilkan uang dari video yang mereka buat.

Untuk mengaupload video ke youtube, ada beberapa cara yang bisa anda lakukan. Tapi, sebelum mengupload video anda ke youtube, anda harus memiliki channel youtube terlebih dahulu. Jika anda belum memiliki Channel youtube, salahkann buat channel youtube terlebih dahulu.

Cara Upload Video keYoutube Lewat Aplikasi Youtube


1. Langkah pertama buka Aplikasi Youtube yang ada di Hp anda, Kemudian klik icon kamera dibagian atas

Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP

2. Nah di sini ada pilihan Rekam, Live Streaming atau memilih Video yang sudah ada. Berhubung di sini saya sudah menyiapkan video untuk di upload jadi saya memilih video yang sudah ada.

Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP

3. Di langkah ini anda harus memasukan Judul Video, Deskripsi Video dan anda juga bisa sedikit mengedit video, Seperti menambahkan musik dengan mengklik Icon di pojok kiri atas video atau anda bisa menambahkan filter-filter yang bisa mempercantik video dengan mengkli Icon di pojok kanan atas video.

Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP

4. Setelah Semua terisi sesuai dengan keinginan anda klik Icon pesawat kertas di pojok kanan atas untuk mengupload video. Dan tunggu hingga video selesai di Upload

Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP

Cara Upload Video ke Youtube Lewat Galeri HP 


1. Langkah pertama buka galeri anda, kemudian cari Video yang ingin anda Upload ke Youtube
2. Setelah itu klik tombol Bagikan, kemudian pilih Youtube

Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP

3. Di langkah ini anda harus memasukan Judul Video, Deskripsi Video dan anda juga bisa sedikit mengedit video, Seperti menambahkan musik dengan mengklik Icon di pojok kiri atas video atau anda bisa menambahkan filter-filter yang bisa mempercantik video dengan mengkli Icon di pojok kanan atas video.

Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP

4. Setelah Semua terisi sesuai dengan keinginan anda klik Icon pesawat kertas di pojok kanan atas untuk mengupload video. Dan tunggu hingga video selesai di Upload

Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP

Itulah dua Cara Upload Video ke Youtube Lewat HP dengan Cepat dan Mudah. Jangan lupa share ke teman-teman anda jika merasa artikel ini bermanfaat. Terimakasih sudah berkunjung ke Osabaso.com