Tips Mengatasi Smartphone Android Yang Lemot atau Lambat

Tips Mengatasi Smartphone Android Yang Lemot atau Lambat - Perkembangan teknologi gadget semakin berkembang dari waktu ke waktu, ada banyak sekali smartphone baru yang bermunculan dari berbagai merk yang menawarkan fitur unik dan keunggulan masing-masing. Ketika memilih smartphone android, kebanyakan orang akan memilih smartphone yang memiliki fitur dan performa yang bagus serta memiliki RAM yang besar.

Banyaknya pengguna smartphone android saat in, tentunya perangkat canggih ini tak lepas dari masalah yang bisa membuat penggunanya merasa tidak nyaman ketika menggunakannya, misalnya,  kita mungkin pernah merasaakan booting RAM android sangat lama, loading yang lambat, hang dan lain-lain. Bagi pengguna smartphone android yang aktif tentu akan merasa kesal saat mengalami hal tersebut. Hal tersebut di sebabkan oleh banyak hal misalnya :
  1. Terlalu banyak palikasi berjalan
  2. Terlalu banyak aplikasi yan terinstal
  3. Penumpukan chance yang berlebihan
  4. Memori RAM penuh
  5. Menggunakan wallpaper animasi dan tema


Berikut adalah beberapa Tips Mengatasi Smartphone Android Yang Lemot atau Lambat:


Tips Mengatasi Smartphone Android Yang Lemot atau Lambat
Sumber : https://pixabay.com/id/kopi-desain-android-tangan-tablet-3080831/


1.Hapus Cache Pada Memori Internal


Sebaiknya anda menghapus chache di memori internal. Cache adalah penyimpanan memori sementara pada perangkat android. Keberadaan cache di ponsel ini akan terus bertambah, dan tentu saja hal tersebut akan mengambil banyak ruang memori dan kemudian akan membuat ponsel menjadi lambat. Untuk mengatasinya anda bisa mengantisipasi dengan menginstal dan menerapkan aplikasi History Eraser di ponsel android anda, atau anda bisa menggunakan aplikasi Clean Master atau CCleaner. Denngan sekali tap maka semua proses pembersihan akan berjalan, jangan lupa hapus juga history pencarian pada aplikasi browser yang anda gunakan

2.Jangan Menjalankan Banyak Aplikasi Secara Bersamaan


Aplikasi yang di jalankan secara bersamaan akan menurunkan performa kecepatan RAM. Ini akan membuat kinerja ponsel semakin lambar. Untuk itu sebaiknya anda tidak membuka terlalu banyak aplikasi dalam waktu bersamaan

3.Jangan Menggunakan Wallpaper Animasi/Bergerak


Gunakanlah wallpaper biasa dan jangan menggunakan wallpaper animasi atau bergerak. Jika ponsel anda memiliki RAM lebih dari 1GB mungkin tidak masalah. Menggunakan wallpaper animasi memang  akan memperindah tampilan ponsel anda. Namun hal itu akan membuat ponsel anda menjadi lambat.

4.Instal Aplikasi di Memori External


Saat menginstal aplikasi di perangkat android maka aplikasi otomati akan tersimpan di memori internal. Jika cukup banyak menginstal aplikasi maka hal ini akan mempengarusi kecepatan ponsel android anda. Untuk itu agar ponsel android anda tidak menjadi lambat, maka sebaiknya anda pindahkan ke memori external. Dengan begitu memori internal dapat di optimalkan untuk kinerja ponel dan tidak akan memberatkan saat loading.

5.Tutup Aplikasi Yang Tidak di Pakai


Membuka beberapa aplikasi secara bersamaan kemudian lupa tidak menutupnya setelah selesai di gunakan mengakibatkan kinerja ponsel menjadi lambat, itu di sebabkan karena saat aplikasi sedang di buka tentu membutuhkan ruang memori RAM. Jika tidak menutup aplikasi setelah selesai di gunakan akan berakibat penuhnya ruang RAM, dan tentu itu akan sangat memperlambar kinerja ponsel android anda.

6.Jangan Menggunakan Auto Rotate Jika Tidak Perlu


Fitur screen rotation itu adalah untuk mengubah tampilan layar agar sesuai dengan keinginan pengguna, yaitu tampila screen horizontal dan vertical secara otomatis. Di sarankan agar tidak menggunakan fitur jika anda tidak memerlukannya, sebaiknya anda mengaktifkan fitur ini saat anda membutuhkannya saja agar kinerja ponsel android anda maksimal.

7.Jangan Menggunakan Auto Brightness


Fitur brightness ini adalah fitur yang berfungsi untuk mengetahui intensitas cahaya yang di terima oleh prangkat android. Dengan fitur auto brightness maka intensitas cahaya pada perangkat android anda akan menyesuaikan dengan cahaya yang ada d sekitar. Selain dapat memperlambat kinerja ponsel anda, fitur ini juga akan mempercepat habisnya baterai.

8.Gunakan MicroSD


Dengan menambahkan MicroSD atau kartu memori pada ponsel android maka akan memberikan ruang tambahan pada ponsel android anda. Dengan begitu beban RAM akan berkurang sehingga proses loading akan semakin cepat.

9.Hapus SMS Yang Sudah Lama atau Sudah Tidak Anda Perlukan


SMS inbox maupun outbox akan memakan ruang memori pada ponsel android anda. Jika di biarkan menumpuk terlalu banyak maka ponsel android anda akan menjadi lambat. Jadi biasakan untuk menghapus SMS lama yang sudah tidak anda perlukan.

10.Memori Internal Jangan Sampai Penuh


Perlu diketahui bahwa terlalu banyak menyimpan data atu menginstal aplikasi do memori internal bisa membuat kinerja ponsel android anda tidak maksimal. Sebaiknya jika menyimpan file atau menginstal aplikasi menyeimbangkan dengan ruang memori internal ponsel anda.

11.Jangan Terlalu Banyak Menggunakan Widget


Sebagian orang menghiasi ponsel androidnya dengan berbagai widgetvyang tujuannya untuk memperindah tampilan atau sekedar untuk membuat kesan imut di layar ponselnya. Tapi, perlu di ketahui bahwa hal itu bisa memalan daya baterai dan memperlambat kinerja di ponsel android anda. Untuk itu sebaiknya anda hanya menggunakan yang benar-benar anda butuhkan saja.

12.Hapus Aplikasi Yang Tidak di Perlukan


Aplikasi yang jarang anda gunakan atau sudah tidak pernah di gunakan sebaiknya di hapus atau di uninstall. Tujuannya agat memori internal dan external ponsel android anda memiliki banyak ruang kosong.

13.Scan Ponsel Dengan Anti Virus


Gunakan anti virus terbaik untuk scanning. Mungkin saja ada virus yang melekat pada system atau aplikasi di ponsel android anda, sehingga membuat ponsel android anda menjadi lambat.

Itulah bebrapa Tips Mengatasi Smartphone Android Yang Lemot atau Lambat. Menggunakan ponsel yang lambat atau lemot memang sangat menyebalkan, jadi sebaiknya anda merawat ponsel smartphone yang anda miliki, dan gunakanlah dengan bijak. Semoga bermanfaat…